Contoh BAB 5 (V) Kesimpulan dan Saran Skripsi dan 3 Cara Membuatnya

Diposting pada

Contoh BAB 5 Kesimpulan dan Saran Skripsi

Skripsi bab 5 yang didalamnya terdapat bagian kesimpulan dan saran menjadi salah satu bagian yang wajib untuk dicantumkan. Alasannya karena sistematika isi bab 5 skripsi memanglah begitu adanya, namun yang pastinya proses penulisan skripsi ini dilakukan oleh para mahasiswa akhir yang sedang menempuh studi strata 1.

Oleh sebab itulah, dalam tulisan ini sendiri akan membagikan terkait dengan contoh penulisan BAB 5 yang berisi kesimpulan dan saran.

Daftar Isi

BAB 5 Skripsi

Isi yang ada dalam kepenulisan BAB 5 terdapat bagian kesimpulan dan saran kemudian dilanjutkan dengan lampiran. Kepenulisan kesimpulan sendiri setidaknya haruslah mencantumkan metode penelitian yang dipergunakan, tinjauan pustaka, hasil penelitian.  Sedangkan saran ditulis dengan penyebutkan bagian kelemahan sekaligus rekomendasi bagi riset setelahnya.

Contoh BAB 5 Kesimpulan dan Saran Skripsi

Adapun untuk contoh BAB V dalam skripsi yang berisi tentang kesimpulan dan saran. Misalnya saja;

BAB 5 Kesimpulan dan Saran Skripsi

BAB V
PENUTUP

Kesimpulan

Kemajuan perkembangan teknologi adalah suatu realisasi dari majunya pemikiran sumber daya manusia. Jika terdapat negara yang tidak memiliki sumber daya manusia yang tidak mau bersaing atau masih memiliki pemikiran
yang kaku, maka tertinggal oleh zaman adalah konsekuensi yang harus diterima. Terlepas dari perkembangan teknologi saat ini, maka Pemerintah Indonesia harus responsif dalam melindungi rakyatnya.

Selaras dengan pesatnya perkembangan teknologi, maka secara bersamaan juga terdapat hal yang akan diterima, baik itu hal positif maupun negatif, diantaranya:

A. Dampak Positif

  1. Mempermudah dalam melakukan komunikasi.
  2. Mempermudah menyelesaikan pekerjaan.
  3. Mempermudah dalam melakukan transaksi untuk menenuhi kebutuhan hidup sehati-hari.

B. Dampak negatif

  1. Mudahnya dalam mengakses situs-situs yang berdampak negatif bagi generasi penerus bangsa.
  2. Terdegradasinya warisan budaya tradisional Indonesia.
  3. Berkembangnya sifat konsumtif masyarakat.

Selain itu, peraturan perundang-undangan dan proses penegakan hukum di Indonesia harus terus bertransformasi untuk tetap mengikuti perkembangan zaman. Agar hukum tetap berprinsip pada asas kepastian, keadilan dan kebermanfaatan hukum.

Saran

Berdasarkan penelitian skripsi yang telah dilakukan maka penulis lakukan, maka penulis mendorong penuh pemerintah untuk melakukan kajian secara mendalam Rancangan Undang-Undang tentang Perlindungan Data Pribadi dan segera melakukan legalisasi Rancangan Undang-Undang tersebut agar sah menjadi Undang-Undang

Cara Membuat BAB 5 Kesimpulan dan Saran dalam Skripsi

Berikut ini adalah langkah-langkah dalam membuat contoh kesimpulan yang ada dalam karya tulis ilmiah. Khususnya skripsi;

  1. Penulis menguraikan garis besar permasalahan dan kemudian memberi ringkasan tentang segala sesuatu yang telah diuraikan pada bab-bab sebelumnya.
  2. Penulis harus menghubungkan setiap kelompok data dengan permasalahan untuk sampai pada kesimpulan tertentu.
  3. Menyusun kesimpulan adalah menjelaskan mengenai arti dan akibat-akibat tertentu dari kesimpulan-kesimpulan itu secara teoritik maupun praktis.

Nah, demikinalah artikel yang bisa dibagikan pada semua kalangan berkenaan dengan adanya contoh BAB V yang berisi kesimpulan dan saran dalam skripsi beserta dengan cara membuatnya. Semoga saja bisa memberikan wawasan bagi kalian semuanya.

Rate this post